Pramuka Masih Eksis Gitu Loh...

Hari gini masih ikutan pramuka? Lontaran pertanyaan seperti ini masih sering dilontarkan kalau ada anak-anak SMP/SMA yang giat berkutat dengan kepramukaan. Padahal, dari pramuka, banyak nilai yang bisa dipetik, mulai dari ketekunan, kesetiakawanan, keterampilan, sampai pengalaman organisasi.

Coba saja lihat kegiatan teman-teman dari 26 SMA dan SMK di Kota Salatiga dan Kabupaten Semarang yang sibuk berlomba selama 3-4 April. Mereka mengadu kemampuan dalam Lomba Keterampilan dan Ketangkasan yang diselenggarakan SMAN 1 Salatiga. Peserta lomba ini terdiri atas 13 sangga (kelompok) putra dan putri.

Pada hari pertama mereka unjuk kemampuan akademik dengan mengisi soal dan bercerita dalam bahasa Inggris. Tema yang diangkat mengenai cerita rakyat dari Jawa Tengah. Selain itu, ada juga lomba teknologi tepat guna dengan tema botol plastik. Jadilah, ada yang membuat antena maupun alat budidaya tanaman dari limbah plastik itu.

Sementara pada hari kedua, mereka sudah harus berjalan kaki sejauh 14 kilometer dengan berhenti di empat pos yang akan dilewati. Di sana mereka harus menyelesaikan tugas, antara lain halang rintang, meniti tali, dan baris berbaris. "Asyik sekali lombanya. Soalnya banyak yang menantang," tutur Dwi Puji Astuti (16), perwakilan SMKN 2 Salatiga. Dwi mewakili timnya untuk memanjat dan meluncur menggunakan tali di ketinggian sekitar enam meter.

Komentar senada juga datang dari Erico Cahya (16), tim dari SMAN 2 Salatiga. Menurut Erico, tugas halang rintang menjadi pos yang paling menantang. Erico harus bersusah payah bersama timnya yang berjumlah tujuh orang untuk menyelesaikan tugas laiknya outbond.

Keasyikan ini yang membuat masih ada anak-anak SMA yang tetap menekuni pramuka. M Boing Norta Ellyadi (17), siswa kelas XI SMAN 1 Salatiga, termasuk seorang di antaranya. Saat ia kelas X, pramuka menjadi ekstrakurikuler wajib, sehingga ada sekitar 300 siswa seangkatan Boing yang ikut pramuka. Namun, memasuki kelas XI, jumlahnya tinggal 40 orang. "Kadang sih suka ditanya temen. Ngapain ikutan pramuka. Dibilang enggak gaul. Tapi cuek saja, soalnya banyak yang bisa didapat dari sini," kata Boing.

Upaya untuk mempertahankan pramuka tetap eksis ini yang mendorong penyelenggaraan Lomba Keterampilan dan Ketangkasan (LKK). Menurut Ketua Panitia LKK SMAN 1 Salatiga, Chorintan Prabelia, kegiatan ini menjadi wadah agar para pramuka tingkat SMA tetap merasa bersemangat. Apalagi, saat ini pramuka di kalangan remaja sudah tidak setenar belasan atau puluhan tahun lalu.

"Walaupun sudah tidak seperti dahulu, tetapi pramuka tetap eksis," ujar Chorintan.
Revitalisasi Pramuka Jadi 'Sasaran'
Upaya revitalisasi yang dicanangkan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dalam rangka mengembangkan gerakan kepramukaan perlu menyasar lingkup yang tepat.

"Lingkup yang terkait revitalisasi pramuka seperti organisasi, personal, infrastruktur, program," ungkap Pelaksana Harian Deputi Bidang Pengembangan Kepemimpinan Pemuda Kemenpora RI, Sudradjat Rasid, Kamis (3/6/2010), di Jakarta.

Ia menilai pembaharuan gerakan kepramukaan di tingkat organisasi harus menjangkau semua tingkatan organisasi kepanduan mulai dari tingkat nasional hingga di bawahnya. "Sementara di tingkat personal, pelatih juga perlu memiliki wawasan luas agar penyampaian materi kepramukaan dapat menarik minat pemuda," ungkap Sudradjat.

Di bidang infrastruktur, lanjutnya, perlu adanya sarana prasarana di tiap kecamatan hingga kabupaten/kota untuk melaksanakan jambore atau kegiatan yang dekat dengan alam.

Sudradjat menuturkan untuk bidang program harus dicari suatu metoda yang mampu membedakan anak yang ikut pramuka dengan yang tidak. "Pada dasarnya pramuka ini bertujuan mulia untuk membentuk karakter yang ramah, analitis, kreatif, dinamis, dan mampu memimpin dirinya serta orang lain," ungkapnya di hadapan para penggiat gerakan kepramukaan.

PRAMUKA Berperan Cegah Kaum Muda Ketagihan Rokok
Diwujudkan Dalam bentuk SK Ketua Kwarnas
Jakarta, Pramuka Online - Hidup di lingkungan yang bersih menjadi dambaan dan tuntutan bagi semua pihak. Fenomena ini ditandai dengan banyaknya tuntutan dari berbagai kalangan untuk hidup di lingkungan yang bersih tanpa ada pencemaran.
Demikian pula, hak untuk menghirup udara bersih tanpa paparan asap rokok telah menjadi perhatian dunia. Namun dipihak lain iklan dari produsen rokok kian gencar menghiasi televisi, jalan-jalan protokol atau taman-taman kota. Tantangan yang cukup berat bagi pemerhati lingkungan dalam menperjuangkan hidup bersih dan sehat, terutama memberi pengertian kepada pecandu berat konsumsi rokok.
Menurut WHO diperkirakan tahun 2030 tingkat kematian dunia akibat konsumsi rokok akan mencapai 10 (sepuluh) juta orang setiap tahunnya dan sekitar 70% terjadi di Negara berkembang termasuk Indonesia. Banyak juga kalangan menyebutkan, bahwa usia perokok di Indonesia semakin tinggi, bahkan sudah merambah anak-anak dibawah umur, seperti anak-anak sekolah dasar (SD).
Rokok dan asap rokok merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan. Membasmi asap rokok tentu harus membasmi atau membatasi ruang perokok. Tidak mudah memang, tapi itu harus diperjuangkan dan perlu kerjasama semua pihak.
Gerakan Pramuka yang bertugas membina kaum muda Indonesia mempunyai peluang besar untuk mengatasi persoalan tersebut. Oleh karena itu, pada akhir bulan Desember 2007, Kwartir Nasional Gerakan Pramuka bekerjasama dengan badan dunia WHO menyelenggarakan Training Of Trainers (TOT) Penanggulangan Masalah Rokok. TOT ini diikuti oleh para Pembina dan Pelatih Pembina Pramuka se-Jawa. Peran Pembina Pramuka benar-benar menjadi peran kunci dalam menjalankan tugas untuk memberikan penyadaran sejak dini kepada peserta didiknya. Upaya penanggulangan yang dimaksud di sini lebih ditekankan pada upaya pencegahan perilaku MEROKOK yang tidak saja mengganggu kesehatan bagi perokok juga bagi orang-orang di sekitarnya.
Sekretaris Jenderal Kwarnas, Dr. Joedyaningsih SW, M.Sc (PH) menegaskan bahwa, Gerakan Pramuka sebagai lembaga pendidikan kaum muda, sekaligus untuk mencegah agar dampak rokok tidak meluas di kalangan masyarakat khususnya anggota Gerakan Pramuka, Kwarnas mengeluarkan ketetapan dalam bentuk Surat Keputusan Ketua Kwarnas Nomor 095 tahun 2007 yang intinya memutuskan: (1) Pembina Pramuka, Pamong, Instruktur, Anggota Dewasa lainnya dan peserta didik tidak dibenarkan merokok pada saat kegiatan kepramukaan. (2) Setiap kegiatan kepramukaan apapun tidak dibenarkan melibatkan sponsorship, reklame, iklan dan sejenisnya dari perusahaan rokok dan turunannya. (3) Setiap kegiatan perkemahan Pramuka di semua tingkatan diupayakan Perkemahan Tanpa Asap Rokok. (4) Menciptakan kantor Kwartir di setiap tingkatan dan Gugusdepan tanpa asap rokok dan secara bertahap diwujudkan menjadi Kawasan Tanpa Rokok (KRT). (5) Setiap anggota Gerakan Pramuka wajib membantu mengambangkan wilayah atau Kawasan Tanpa Rokok. (6) Gerakan Pramuka bersama komponen bangsa lainnya untuk secara konsisten menyelamatkan kaum muda dari bahaya adiksi merokok dan turunannya.
Untuk itu, ujar Kak Joedy, tema yang diangkat pada Hari Tanpa Tembakau Sedunia (HTTS) yang jatuh setiap tanggal 31 Mei 2008 relevan diperingati oleh Gerakan Pramuka, apalagi tema HTTS tahun 2008 yaitu "Tobacco Free Youth" dapat memberikan kontribusi positif yang baik bagi kaum muda Indonesia untuk berkampanye jangan mulai untuk merokok.
Begitu pentingnya arti sebuah kesehatan terutama pengaruh dari asap rokok, maka, Kwartir Nasional merasa sangat perlu menyelenggarakan acara ”Sarasehan Bebas Asap Rokok di Lingkungan Gerakan Pramuka” dengan menghadirkan narasumber antara lain DR. Kartono Mohamad yang membawakan materi ”Bahaya asap rokok dapat berawal dari rumah sendiri” dan Fuad Baradja (artis) penyampaian materi ”Kebiasaan merokok dalam masyarakat, khususnya kaum muda”
Harapan Pramuka adalah harapan kita semua dan oleh karenanya perlu mendapat dukungan penuh dari semua kalangan. Berhentilah merokok dari sekarang dan jangan coba-coba merokok bagi yang belum, dijamin hidup anda sehat, sejahtera serta lingkungan kita aman dan nyaman.
PERAN PRAMUKA TERHADAP GENERASI MUDA PRAMUKA DI ERA REFORMASI
Kepanduan atau pramuka adalah suatu medan gerak untuk anak atau peserta didik, oleh mereka dibawah pimpinan mereka sendiri, tempat kakak mereka(Pembina) memberikan kepada adik-adiknya suasana yang sehat dan menganjurkan agar mereka melakukan kegiatan-kegiatan yang sehat,positif, inisiatif dan produktif yang akan membatu mereka dalam mengembangkan fungsi kewarganegaraan. Daya tarik yanbg kuat untuk mengenal alam di lingkungan hidup
Pembinanaan perseorangan (melalui kelompok kecil) lebih penting dari pada pembinaan massal, dalam hal perbaikan intelegensia, kekuatan jasmani dan karekter. Dalam pramuka bukan isi pelajaran yang terpenting guna melahirkan sesuatu secara benar, melainkan menanamkan kebiasaan-kebiasaan yang benar. Hal ini Nampak jelas dalam cara kerja regu dan pasukan penggalang. Mereka di bimbing untuk kerja sama dalam tim atau kelompok, regu atau rtegu kerja, kesempatan baik untuk bekerja sama mencapai suatu tujuan. Disitu tampak latihan berdemokrasi, bahkan itulah demokrasi Pancasila dalam prakteknya.
Jika kita megacu pada uraian arti kiasan lambang pramuka. Lambang pramuka yaitu nyiur, dapat tumbuh dimana saja, yang membuktikan besarnya daya upaya dalam menyesuaikan dirinya dengan keadaan sekelilingnya dimana ia berada dan dalam keadaan yang bagai manapun juga. Apalagi sekarang sudah era globalisasi dan reformasi.
Gerakan serta semangat reformasi yang kini tengah terus bergulir menghendaki suatu perubahan tatanan baru dengan segala perbaikan, keselarasan dengan tuntuan yang lebih transparansi. Dilandasi dengan kejujuran, kebenaran, keadilan dan sementar disisi lain Gerakan Pramuka sebagai pelengkap pendidikan formal dan informal juga di tuntu ikut memberikan kontibusi positif terhadap lahirnya generasi baru di masa datang yang mampu diwarisi pesan-pesan moral reformasi.
Gerakan Pramuka tidak terkejut dan ikut latah tanpa arah. Karena sesuai dengan tujuannya Pramuka tetap eksis sebagai Gerakan Pendidikan Yang Nasionalis tanpa terpengaruh oleh berbagai perbedaan latar belakang. Format-format, visi dan misinya telah mengacu kepada perbaikan kondisi saat ini, demi terwujudnya Indonesia Baru.
Dewasa ini ada sebuah kenyataan yang teramat pahit atau mungkin juga sebuah cobaan dan tantangan yang teramat berat, ketika semakin banyak jumlah remaja penyandang masalah sosial. Mereka terjebak kedalam perilaku yang menyimpang dan telah lutut dan menghambakan dirinya kepada tata nilai asing. Mereka adalah saudara-saudara kita, yang berpotensi untuk menimbulkan berbagai problema sosial dimasyarakat. Di samping itu secara internal terdapat pula ketidak siapan mental dan rohani pada sebagian remaja, sehingga mereka gagal untuk mempertahankan diri dari pengaruh negative yang menyesatkan.
Gerakan Pramuka ditutut untuk menciptakan pesonanya sendiri, sehingga orang-orang muda lebih tertarik untuk mengembangkan potensi yang mereka miliki, melalui wadah kepramukaan dengan kegiatan yang kreatif, educatif, inovatif dan penuh tantangan yang disesuaikan dengan kondisi masyarakat kita.
Maka Gerakan Pramuka sangat merindukan eksistensi para anggota dewasanya dalam bembina, mengembangkan organisasi secara sukarela, dan terus menerus. Gerakan Pramuka sangat mendambahkan sebuah organisasi yang semakin mapan, semakin strategis, semakin antisipasi terhadap berbagai kendala, sehingga perjalanya mulus, lancar, dan sukses. Gerakan Pramuka sangat menginginkan tertibnya program pendidikan atau pelatihan baik bagi anak didik maupun anggota dewanya sehingga prosesnya lancer, tuntas dan berkualitas. Gerakan pramuka sangat mengharapkan bias mandiri dengan dana atau fasilitas yang pasti dan memadai.
Pramuka, Masihkah Milik Kita ?
Internalisasi Kembali Nilai – Nilai Kepramukaan
MENDENGAR kata pramuka, orang tentu berasumsi bulan Agustus, lantaran aktivitasya nyaris hanya bisa dilihat masyarakat pada bulan tersebut. Sedang bulan-bulan lain kata pramuka seolah hanya menjadi pengisi satu sudut kecil kegiatan ekstrakurikuler di sekolah, yang tidak semua Gugus Depan aktif melaksanakannya.
Sekadar merefleksi saja, pramuka memang organisasi yang dari zaman kolonial sampai zaman yang reformasi 'diidolakan' oleh pemerintah. Simak saja berbagai upaya yang membangun pramuka secara holistik, baik dari segi usia maupun instansi pemerintah. Semua siswa usia 7-25 tahun dikelompokkan dalam kategori peserta didik, 25 tahun ke atas pembina, dan mereka yang usia lanjut dihimpun dalam Hiprada dan Pandu Wreda.
Tidak ketinggalan, di berbagai instansi dari kelurahan sampai pusat, para Kepala Kelurahan/ Kepala Desa, Camat, Bupati/Walikota, Gubernur, Presiden tidak bisa 'mengelak' untuk menjadi pramuka. Kepolisian dengan Saka Bhayangkara, Angkatan Laut dengan Saka Bahari, Angkatan Udara dengan Saka Dirgantara, Kehutanan dengan Saka Wana Bakti, Kesehatan dengan Saka Bakti Husada, Keluarga Berencana dengan Saka Kencana, Pariwisata dengan Saka Pandu Wisata, dan Saka-saka lain yang merupakan manifestasi pramuka dalam upaya memberikan pendidikan bagi generasi muda.
Parpol Pramuka?
Pada pertemuan pembina pramuka, saya pernah berkelakar andai saja pramuka jadi 'partai politik' barangkali dapat memenangkan pemilu. Alasan saya sederhana lantaran secara keanggotaan semua orang sudah pernah menjadi pramuka dan merasakan betapa kegiatan pramuka penuh nuansa 'ikhlas bakti bina bangsa berbudi bawa laksana'.
Sudah saya tebak sebelumnya bahwa ide guyon tersebut tidak mendapat sambutan. Semua pembina pramuka yang hadir menyatakan tidak sependapat dengan apa yang saya lontarkan. Bahkan ada yang menggapai serius berdirinya pramuka bukan untuk menyusun kegiatan yang menjurus ke partai politik namun lebih terfokus kepada pembinaan generasi muda.
Dalam benak 'umpan saya terpancing'. Apa yang saya lontarkan sebenarnya hanya sebuah pencerahan pemikiran lantaran sudah lama stakeholders pramuka hanya berpandangan homogen. Tidak pernah ada dinamika pemikiran yang merupakan refleksi dari perlunya pramuka untuk berwawasan ke depan memikirkan negeri Indonesia.
Dalam kondisi negara yang tidak menentu, apa yang dilakukan pramuka cenderung sama dengan kondisi negara sebelumnya. Simak saja berbagai kegiatan pramuka dari siaga, penggalang, penegak/ pandega, dan pembina selalu menampilkan aktivitas yang monoton. Para pembina pramuka hanya berpikir kegiatan pesta siaga, jambore, raimuna, dan karang pamitran dari zaman dulu sampai sekarang tanpa memiliki dinamika aktivitas yang heterogen.
Secara konsep sebenarnya tidak ada orang yang meragukan organisasi yang berlambang tunas kelapa tersebut. Hal ini lantaran keberadaannya cukup terbukti mampu mengakomodasi kekuatan dan aktivitasnya cenderung 'baik'. Hampir tidak pernah ada berita di media mengenai tindak kejahatan dan kriminal yang berlabel pramuka.
Yang menjadi bahan renungan barangkali bukankah para pelaku tindak kejahatan tersebut ketika sekolah juga pernah menjadi anggota pramuka? Nilai apakah yang mereka serap dan teladani dari kegiatan pramuka? Bukankah pramuka selalu berkampanye dengan untaian lagu: 'pramuka siapa yang punya, pramuka siapa yang punya, pramuka siapa yang punya, yang punya kita semua'. Kata 'kita' yang dimaksud adalah seluruh bangsa Indonesia.
Konsekuensi logis dari lagu tersebut adalah rasa handarbeni terhadap gerakan pramuka sehingga segala pikiran, ucapan, dan tindakan senantiasa berpedoman pada Tri Satya dan Dasa Darma. Realitas di lapangan belum sepenuhnya anggota gerakan pramuka mengamalkan nilai-nilai luhur tersebut.
Lihat saja tayangan iklan di televisi dengan setting pramuka yang memamerkan produk sepatu terkenal, tanda-tanda /atribut pramuka yang dikenakan tidak benar, seperti pemasangan tanda pelantikan pramuka 'laki-laki'. Hal serupa juga terulang pada penayangan sinetron Bidadari 2 yang mengambil setting kegiatan pramuka beberapa hari lalu.
"Bawa Laksana"
Sejujurnya, konsep ikhlas bakti bina bangsa berbudi bawa laksana sangatlah cocok untuk negeri Indonesia, bukan 'ikhlas harta demi kedudukan'. Hal menarik dari konsep tersebut semata-mata mengajak seluruh komponen bangsa agar memberikan setitik bakti untuk negeri ini, senantiasa teguh pada pendirian, dan menepati apa yang dikatakan.
Dalam etika Jawa dikenal satu ungkapan yang berbunyi sabda pandhita ratu, tan kena wola-wali, yang dapat dimaknai bahwa seorang pemimpin haruslah konsekuen untuk mewujudkan apa yang telah diucapkan. Kristalisasi dari ungkapan itu adalah perlunya pemimpin memiliki sifat bawa laksana. Dalam filsafat jawa, seorang raja (dan tentunya, demikian pulalah seorang pemimpin) harus memiliki sifat bawa laksana disamping sifat-sifat baik lainnya.
Ini tercermin dari ungkapan yang sering diucapkan Ki Dalang dalam setiap lakon wayang, yang berbunyi: dene utamaning nata, berbudi bawa laksana (sifat utama bagi seorang raja adalah bermurah hati dan teguh memegang janji).
Sifat bawa laksana dianggap mempunyai nilai yang sangat tinggi, sehingga ia harus dimenangkan apabila terjadi berbenturan dengan nilai-nilai lain, termasuk nilai-nilai keadilan dan kebenaran. Etika bawa laksana ini mengandung nilai yang bersifat universal. Di mana pun dan kapan pun juga, sikap tersebut pasti diakui sebagai mengandung nilai filsafat yang baik dan perlu dipegang teguh oleh semua orang.
Lantas, bagaimana dengan etika bawa laksana pemimpin negeri ini? Tanpa memberi komentar yang berlebihan, masyarakat barangkali sudah dapat memberikan penilaian terhadap kinerja para pemimpin negeri ini. Bercermin pada perilaku pramuka yang kental dengan nuansa ikhlas bakti bina bangsa dan berbudi bawa laksana agaknya dapat dijadikan pengobat kegelisahan negeri yang mendapat julukan zamrud katulistiwa. Selaras dengan tema HUT ke-42 Pramuka yang dicanangkan Kwarda Jateng yakni:
'Bersatu dalam Kebersamaan dan Bersama dalam Persatuan' Gerakan Pramuka selayaknya menjadi pelopor perlunya merekatkan kembali nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa menuju terciptanya kebersamaan untuk membangun bangsa di tengah-tengah kehidupan yang mengglobal. Setidaknya ada beberapa hal yang patut direnungsarikan sebagai bekal gerakan pramuka dalam menjadi pelopor persatuan dan kesatuan bangsa.
Pertama, pertajam serangkaian kegiatan yang bernuansa persatuan secara spesifik dengan mengaktifkan kegiatan di gugus depan sebagai basis pembinaan generasi muda.Kegiatan bersifat beregu yang merupakan refleksi dari pentingnya kebersamaan perlu ditingkatkan lebih aplikatif sebagai wujud pengalaman Dasa Darma pramuka.
Kedua, konsisten dan disiplin dalam menjalankan tugas sebagai internalisasi dari semboyan pramuka: ikhlas bakti bina bangsa berbudi bawa laksana. Hal ini dapat dilakukan dengan meningkatkan intensitas kegiatan bakti, baik kepada sesama dan lingkungan sekitar sebagai bentuk pengalaman Dasa Darma ke-2, cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.
Ketiga, mengamalkan nilai-nilai luhur gerakan pramuka dalam kehidupan sehari-hari dan responsif terhadap berbagai fenomena yang terjadi di lapangan. Wujud nyatanya dengan berpikir, berucap, dan bertindak yang baik dalam selubung kehidupan yang pluralis. Selebihnya menindakkritisi berbagai gagasan-gagasan yang bersifat inovatif demi kemajuan pramuka di masa depan.
Keempat, senantiasa menjalin interaksi dan koordinasi dengan organisasi lain dalam upaya membangun negeri Indonesia. Hal ini didasari atas pentingnya kebersamaan selaras dengan pepatah: 'Bersatu Kita Teguh Bercerai Kita Runtuh' Kebersamaan tersebut juga dapat menepis asumsi sementara orang bahwa pramuka adalah organisasi yang dijadikan 'anak emas' pemerintah.
Memandulah terus suatu saat akan kau temukan sesuatu yang indah! Dirgahayu Gerakan Pramuka! Semoga masih menjadi milik 'kita' semua sehingga mampu menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa demi masa depan Indonesia tercinta. (artikel dipublikasikan pada 14 Agustus 2003 di Harian Suara Merdeka Semarang )
*Trimo, SPd, S2 Manajemen Pendidikan Universitas Negeri Semarang, Andalan Kwarcab Kabupaten Kendal.
Tokoh Ilmuwan Muslim di Bidang Ilmu Pengetahuan
Bidang Ilmu Pengetahuan Agama

Ilmu Tauhid

Ilmu Tauhid ialah ilmu yang mempelajari tentang keimanan, keyakinan, dan akidah. Tokoh yang paling terkenal di bidang ilmu tauhid adalah Abu Hasan Al Asy'ari.

Abu Hasan Al Asy'ari adalah tokoh ilmuwan muslim di bidang ilmu tauhid. Beliau lahir di Baghdad tahun 873 M. Ajaran Abu Hasan Al Asy'ari dikenal dengan paham Asy'ariah. Adapun ajaran Asy'ariah yang berkembang sampai saat ini adalah sifat wajib Allah swt. ada 13 (wujud, qidam, baqa, mukhalafatul lilhawadis, qiyamuhu binafsihi, wahdaniyat, qudrat, iradat, ilmu, hayat. sama', bashar dan kalam) ditambah dengan 7 sifat maknawiyah (qadiran, muridan, 'aliman, hayyan, sami'an, basiran, mutakalliman), sehingga menjadi 20 sifat wajib bagi Allah swt.

Ilmu Fiqih

Ilmu fiqih adalah ilmu yang mempelajari tentang tata cara beribadah dan muamalah. Tokoh yang paling terkenal di bidang ilmu fiqih diantaranya adalah Imam Hanafi, Imam Maliki, Imam Syafi'i, dan Imam Hambali. Ajaran mereka dikenal dengan sebutan Mazhab Hanafi, Mazhab Maliki, Mazhab Syafi'i, dan Mazhab Hambali. Mereka dikenal sebagai mujtahid besar di bidang hukum Islam.

Imam Hanafi, nama lengkapnya adalah An Nukman bin Tsabit. Lahir tahun 700 M di Kufah, Irak. Ajarannya dalam ilmu fiqih adalah selalu berpegang pada Al-Qur'an dan hadis. Beliau tidak menghendaki adanya taklid dan bid'ah yang tidak ada dasarnya dalam Al Qur'an dan hadis. Dalam menetapkan hukum fiqih beliau bersumber pada Al Qur'an, hadis, qiyas dan ihtisan.

Imam Maliki, nama lengkapnya adalah Abu Abdillah Malik bin Annas. Beliau lahir di Madinah tahun 716 M. Beliau merupakan ulama besar di kawasan Arab. Dalam menetapkan ilmu fiqih, beliau berpedoman pada Al Qur'an, hadis, ijma sahabat, dan kemaslahatan urf (adat) penduduk Madinah. Buku karangannya diantaranya adalah Al Muwaththa. Imam Maliki ini adalah guru Imam Syafi'i.

Imam Syafi'i, nama lengkapnya adalah Muhammad Ibnu Idris bin Abbas bin Usman Asy Syafi'i. Beliau dilahirkan di Palestina tahun 767 M. Menurut riwayat, beliau telah mahir membaca dan menulis Arab pada usia 5 tahun. Pada usia 9 tahun, beliau telah hafal Al Quran 30 juz. Pada usia 10 tahun, beliau sudah menghafal hadis yang terdapat dalam kitab Al Muwaththa karya Imam Malik. Di usianya yang 15 tahun, beliau lulus dalam spesialisasi hadis dari gurunya Imam Sufyan bin Uyaina, sehingga beliau diberi kepercayaan untuk mengajar dan memberi fatwa kepada masyarakat dan menjadi guru besar di Masjidil Haram, Mekah. Dalam menetapkan ilmu fiqih, Imam Syafi'i berpedoman pada Al Qur'an, hadis, ijma' dan qiyas.

Buku karangan Imam Syafi'i adalah Ar Risalah dan Al 'Um. Ajaran Imam Syafi'i terkenal dengan Mazhab Syafi'i yang banyak dianut oleh umat Islam di Indonesia, Asia Tenggara, Mesir, Baghdad, dan negara lainnya.


Imam Hambali, nama lengkapnya adalah Ahmad bin Hambal Asy Syaibani. Beliau lahir di Baghdad tahun 855 M. Ajarannya terkenal dengan nama Mazhab Hambali. Dalam menetapkan hukum fiqih, Imam Hambali berpedoman pada Al Qur'an, hadis, dan fatwa para sahabat.

Ilmu Akhlak

Ilmu Akhlak adalah ilmu yang mempelajari tentang tata cara bersikap dalam kehidupan sehari-hari. Tokoh ilmuwan muslim di bidang ilmu akhlak yang peling terkenal adalah Imam Ghazali.

Imam Ghazali, nama lengkapnya adalah Abu Hamid Muhammad bin Muhammad Al Ghazali. Beliau lahir di Iran tahun 1058 M. Beliau tokoh yang terkenal dalam bidang ilmu tafsir, ilmu fiqih, ilmu filsafat, dan ilmu akhlak. Karena keluasan ilmunya, beliau mendapat gelar Hujjatul Islam. Karya beliau diantaranya adalah Tahafut Al Falasifah, Huluqul Muslim, dan yang terkenal adalah Ihya' Ulumuddin.

Bidang Ilmu Pengetahuan Umum

Selain bermunculan tokoh-tokoh keislaman, pada masa Daulah Abbasiah telah lahir pula tokoh-tokoh ilmu pengetahuan umum, misalnya di bidang kedokteran, matematika, fisika, kimia, astronomi, dan sebagainya. Tokoh ilmuwan muslim yang terkenal dalam bidang ilmu pengetahuan umum ialah sebagai berikut.

Ibnu Sina, nama lengkapnya adalah Abu Ali Al Huzaini bin Abdullah Ibnu Sina. Ia adalah tokoh dalam bidang kedokteran dan filsafat. Beliau lahir di Bukhara, negara bagian Uni Soviet tahun 980 M. Pada usia 10 tahun, beliau sudah hafal Al Qur'an. Pada usia 16 tahun, beliau sudah menguasai ilmu biologi dan ilmu kedokteran, sehingga ketika usianya 17 tahun, ia dipanggil penguasa untuk mengobatinya sampai berhasil sembuh. Karya beliau diantaranya adalah Al Qanun fi Tibb (yang dalam bahasa Inggris disebut The Canon of Medicine), An Najad, dan Asy Syifa.

Al Farabi, nama lengkapnya adalah Abu Nasr ibn Muhammad ibn Turchan Uslaq Al Farabi. Ia lahir di Wasij, sebuah desa di Farab wilayah Transoxania, pada tahun 870-950 M/ 158-339 H. Ia adalah keturunan Turki yang sering dianggap sebagai guru kedua dari Aristoteles. Al Farabi merupakan seorang filosof yang memiliki wawasan pengetahuan yang luas. Hal ini dapat dilihat dari  karya dan pemikirannya dalam fushus Al Hikam, Al Mufarrikah, Al Madinah, dan Al Fadhillah.

Al Biruni, nama lengkapnya adalah Abu Raihan Muhammad ibn Ahmad Al Biruni. Selain ahli dalam ilmu fisika, beliau juga menguasai ilmu astronomi. Diantara karyanya yang terkenal adalah kitab Al Atsar Al Bakiyya'an Al Qanun Al Khaliyyah, kitab Tafkhim li Awa 'i As Sina'a At Tanzum, Qanun Al Mas'udi fi Al Hayah wa An Nuzum.


Jabir ibn Hayyan, nama lengkapnya adalah Abu Abdullah Jabir ibn Hayyan Al Kufi As Sufi. Ia lahir pada tahun 721-815 M/ 103-200H. Beliau terkenal sebagai seorang ahli kimia dari kalangan kaum muslimin. Karya tulisnya tidak kurang dari seratus buku tentang ilmu kimia. Diantara karyanya yang diterjemahkan ke dalam bahasa Latin adalah Book of Composition of Alchemy.


Al Khawarizmi, nama lengkapnya adalah Muhammad ibn Musa Al Khawarizmi. Ia wafat pada tahun 863M/ 249H. Beliau sangat terkenal dengan penemuan-penemuannya di bidang matematika. Diantara karya tulisnya yang terkenal adalah Al Mukhtasar fi Al Hisab Al Jabr wa Al Muqabalah.


Al Mas'udi, nama lengkapnya adalah Abu Hasan Ali ibn Husain ibn Ali Al Mas'udi. Beliau terkenal sebagai ahli geografi dan sejarah. Di antara karyanya yang terkenal adalah Zahir Al 'Ulum wa Ma Kana fi Sa'ir Ad Duhur, Al Istidzkar Lima Marra fi As Salif Al A'mar, dan Tarikh fi Akhbar Al 'Ulum Al Arab wa Al 'Azam.

SEMANGAT BERPRAMUKA=SEMANGAT BELAJAR!
selamat memperingati hari pendidikan nasional
2 Mei 2010
"Pramuka mengganggu belajar, tapi kami belajar dari Pramuka !
Pramuka mengganggu kesibukan, tapi kesibukan kami adalah Pramuka !
Pramuka mengganggu prestasi, tapi kami berprestasi karena Pramuka !
Pramuka membosankan, tapi kesenangan kami adalah menghilangkan kebosanan !
Pramuka minoritas, tapi kualitas kami mengalahkan kuantitas !"
"Scoutmaster Rahmat Kurnia"
Peperangan Di JAP 2010
Allhamdulillah setelah berperang di JAP 2010, akhirnya kita bisa mendapatkan 21 piala, lho? kok bisa??

gini nih ceritanya,,,,,

waktu itu, tepatnya tanggal 11 april 2010 kami berkumpul di sekolah pukul 05.00 sambil nunggu orang, ada yang sholat dulu di aula, mempersiapkan logistik, dll. setelah semuanya lengkap, para pinru memberiskan pasukannya. ada Regu Bison (kelas 7 putra + kak gilang), Banteng (kelas 8 putra), Kaktus (kelas 7 putri), dan Matahari (kelas 8 putri). Setelah dibariskan ada pengarahan dari kak rahmat dan Pak Iwa. Setelah pengarahan, transportasi pun tiba, kita berangkat!!

kami tiba di SMPN 1 Padalarang sekitar pukul 06.00 WIA(Waktu Indonesia Arief), WIE (Waktu Indonesia Elvandry), dan WIG (Waktu Indonesia Gideon).

Seperti lomba pada umumnya, diawali apel pembukaan.


Setelah Pembukaan lomba session 1 yaitu Paririmbon dimulai. Setelah Session 1 selesai, kami dipisah, barisan urutan ke 1 sampai ke 4 menuju ke mata lomba Pioneering, dan PPGD. Barisan 5 dan 6 menuju ke mata lomba pemetaan, dan ketangkasan. Barisan 7 dan 8 menuju ke mata lomba morse, semaphore dan gema nusantara.

Setelah Semua mata lomba diselesaikan, kami beristirahat sambil menunggu tampil PBB. Wah!! PBB pangkalan lain keren juga ya!! kita gak boleh kalah, kita harus semangat!! dan kata2 itu berhasil dibuktikan. Penampilan PBB kita keren banget!!

Setelah PBB, kita sholat, kemudian makan sambil menunggu hasil.

Inilah dia Saat yang ditunggu-tunggu, pengumuman pemenang..
semua regu berbaris di lapangan untuk melakukan apel penutupan JAP 2010 setelah itu pengumuman pemenang...

Allhamdullilah, kita mendapatkan 21 piala, yaitu :
1. Juara 3 Semaphore
2. Juara 1 Morse
3. Juara umum Morse
4. Juara 2 Gema Nusantara
5. Juara 1 Gema Nusantara
6. Juara Umum Gema Nusantara
7. Juara 3 Paririmbon
8. Juara 2 Paririmbon
9. Juara 1 Paririmbon
10. Juara Umum Paririmbon
11. Juara 2 Pioneering
12. Juara 1 Pionerring
13. Juara Umum Pionerring
14. Juara 3 PPGD
15. Juara 1 PPGD
16. Juara Umum PPGD
17. Juara 1 PBB
18. Juara Umum PBB.
19. Juara 1 Pinru Terbaik (A.N. M. Naufal A. I.)
20. Juara Umum Pinru Terbaik
21. Juara Umum JAP

Setelah Pengumuman Pemenang, kita menuju mushola untuk melaksanakan sholat ashar. Setelah Sholat kita siap-siap pulang.

Diperjalanan Pulang kita nyanyi-nyanyi lagu Pramuka, Jangan Menyerah, Laskar Pelangi, banyak lah sampe abis berapa album...

sesampainya disekolah, biasalah anak ScoutOne juga Narsis-Narsis. Kita Foto2 dulu

Itulah Pengalaman Kita, ScoutOne angkatan 4 dan angkatan 5 di Medan Perang JAP 2010


-SMPN1 Padalarang, 11 April 2010-


SETIA-SIAP-SEDIA!!
Cara Menghadapi Masalah
Setiap orang pasti tidak terlepas dari yang namanya masalah. Betul tidak? Masalah adalah salah satu proses yang dialami manusia untuk lebih sempurna dari sebelumnya. Masalah pun yang membuat kita selalu berpikir berpikir dan terus berpikir untuk menyelesaikannya.

Setiap orang memiliki caranya masing-masing untuk menyelesaikan masalahnya. Ada yang begini, ada yang begitu, ada yang gini ada yang gitu. Apakah dengan cara yang baik, ataukah dengan cara yang buruk, itulah, setiap orang memiliki variasi formasi untuk menyelesaikan masalahnya.

Kalau kalian mau tahu bagaimana cara eL menyelesaikan masalahnya, ini adalah beberapa cara yang eL gunakan:

Pertama, mengenal diri kita sebagai makhluk yang amat lemah, dan juga mengenal bahwa Tuhan sebagai pemberinya. Kita harus mengenal bahwa diri kita adalah hamba ciptaan yang sangat lemah dan tidak punya apa-apa. Malah dalam penciptaan diri kita sendiri, kita tidak ada campur tangan, tidak ada jual beli, sama sekali tidak mengeluarkan modal. Semua sudah diatur oleh Tuhan. Selain seluruh badan yang bagus dan sempurna ini, Tuhan juga telah memberikan kita akal, pikiran, kekuatan dan perasaan, dan masih banyak lagi. Maka dari itu, jika Tuhan menimpakan kita kesusahan pada diri kita, inilah peluang kita untuk sadar bahwa diri kita adalah hamba yang lemah dan tidak mempunyai kuasa apa-apa. Mungkin selama ini kita sudah merasa kuasa, merasa mampu dan merasa pandai dan bisa, sehingga kita lupa untuk bergantung dan berharap kepada Tuhan.

Kedua, beranggapan setiap apa yang diberikan oleh Tuhan pada kita, pasti bertujuan baik tuk kita, semua pasti ada hikmah dan pelajaran.
-Kalau Tuhan sesekali menyakitkan kita, mungkin maksud-maksud baik Tuhan adalah Dia ingin menghapuskan dosa kita, Dia ingin kita insyaf atas kelemahan diri kita, Dia ingin kita ingat atas kesalahan kita, dan memperbaikinya juga bertaubat, Dia ingin kita merasakan penderitaan orang lain agar kita menjadi orang yang prihatin dan simpati. Dia juga ingin kita bergantung dan berharap pada-Nya.
-Kalau Tuhan sesekali memiskinkan kita, tentu ada maksud untuk pendidikan kita juga. Mungkin Dia ingin kita mendapat pahala sabar atas kemiskinan kita, Dia ingin kita merasakan penderitaan orang miskin.
-Kalau Tuhan sesekali membuat kita terhina, mungkin Tuhan ingin kita bertaubat karena kita membuat perbuatan hina, atau Dia ingin mengubah rasa sombong yang berada pada dalam diri kita. Atau Tuhan sengaja memberi kesusahan itu karena Dia ingin mengangkat derajat kita di sisi-Nya.
-Apabila kita dihadapi ujian, sifat-sifat buruk seperti sombong, pemarah, hasad, dengki, dendam, dll. Sifat-sifat inilah yang dapat membuat kita stress. Apabila sedang stress, barulah kita tahu siapa diri kita. Segala sesuatu yang ditimpakan pada diri kita adalah untuk kebaikan diri kita. Dia ingin kita mendidik agar kita kembali kepada-Nya dan selalu mengingat-Nya.

Ketiga, hendaklah pandai memilih takdir kita. (choice your takdir). Takdir kita tergantung pada pilihan kita. Kita juga harus ikhlas dan ridho atas takdir yang telah diberikan oleh Tuhan.

Keempat, selalu berpikir positif. Apapun masalah yang kita dapat, ambilah sisi positifnya, dan perbaikilah sisi negatifnya. Jangan berpikiran negatif dahulu, karena bisa membuat kita stress dan tertekan dengan masalah kita.

Kelima, sabar. Sabar adalah salah satu kunci kesuksesan. Jika kita sabar, kita semakin bisa untuk mengendalikan pikiran-pikiran kita.

Itu adalah beberapa cara eL untuk menyelesaikan masalah-masalah selama ini. Jika kita dihadapi masalah, HADAPILAH! Jangan lari dari masalah, SELESAIKANLAH!

SETIA-SIAP-SEDIA!

-Pratama Putera-
Elvandry
HASIL LSDBU 5
Kategori Lomba : Juara Umum Widegame
Jenjang :SMP
Rank Nomor Regu Nama Regu Asal Pangkalan Kelompok Nilai Keterangan
1 P-010 SAKURA 1 SMPN 19 BEKASI Puteri 348 Juara 1
2 P-007 NAGA 1 SMPN 19 BEKASI Putera 342 Juara 2
3 P-032 POLIANTHES TUBEROSA SMPN 4 BOGOR Puteri 319 Juara 3
4 P-009 NAGA 2 SMPN 19 BEKASI Putera 308
5 P-012 SAKURA 2 SMPN 19 BEKASI Puteri 305
6 P-050 MATAHARI SMPN 12 BEKASI Puteri 303
7 P-017 GAJAH MTS SIRAJUL FALLAH BOGOR Putera 297
8 P-027 RHYNOCERUS SUNDAECUS SMPN 4 BOGOR Putera 293
9 P-045 TUPAI SMPN 12 BEKASI Putera 282
10 P-041 PHANTERA SMPN 13 KOTA TANGERANG Putera 281
11 P-001 GOLD EAGLE SMPN 2 BALEENDAH Putera 280
12 P-002 FLAMBOYAN SMPN 2 BALEENDAH Puteri 267
13 P-029 PARADISIDAE APODA SMPN 4 BOGOR Putera 259
14 P-071 JAGUAR MTS ALHAMIDIAH DEPOK Putera 256
15 P-033 BLACK DOLPHIN SMP PUSPITA PERSADA JAKARTA Putera 256
16 P-008 ROSE SMPN 13 BOGOR Puteri 255
17 P-046 BOUGENVILLE SPECTABILIS SMPN 13 KOTA TANGERANG Puteri 247
18 P-092 ASTER MTS PUI BOGOR Puteri 246
19 P-104 MIMOSA PUDICA SMPN 1 KOTA TANGERANG Puteri 246
20 P-072 EIDELLWEIS SMPN 1 CIBUNGBULANG BOGOR Puteri 244
21 P-019 HARIMAU SMPN 8 BOGOR Putera 238
22 P-042 MELATI SMPN 2 DEPOK Puteri 237
23 P-059 TAPAK GAJAH SMPN 1 CIBUNGBULANG BOGOR Putera 235
24 P-067 COBRA SMPN 2 BOGOR Putera 235
25 P-047 WALET PUTIH UTAMA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG Putera 234
26 P-081 BISON SMPN 1 CIMAHI Putera 233
27 P-068 ROSE 1 SMPN 18 BOGOR Puteri 233
28 P-053 GAJAH SMPN 18 BOGOR Putera 233
29 P-003 COBRA SMPN 1 PARUNG KUDA SUKABUMI Putera 233
30 P-102 KAKTUS SMPN 1 CIMAHI Puteri 232
31 P-034 COELOGYNE PANDURATA SMPN 4 BOGOR Puteri 230
32 P-077 BADAK MTS PUI BOGOR Putera 230
33 P-069 RAJAWALI TEMPUR SMPN 76 JAKARTA Putera 230
34 P-073 IMPEESA SMP AL ASSYIRRIYAH NURUL IMAN BOGOR Putera 224
35 P-060 EDEILWESS MADYA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG Puteri 223
36 P-031 RAJAWALI MTS UMMUL QURO BOGOR Putera 219
37 P-011 HACHI 1 SMPN 19 BEKASI Putera 218
38 P-005 RAJAWALI SMPN 13 BOGOR Putera 214
39 P-016 ASTER 2 SMPN 19 BEKASI Puteri 213
40 P-037 GARUDA SMPN 2 DEPOK Putera 211
41 P-088 MELATI 76 SMPN 76 JAKARTA Puteri 209
42 P-038 RAFFLESIA SMP PUSPITA PERSADA JAKARTA Puteri 209
43 P-022 MELATI SMPN 8 BOGOR Puteri 209
44 P-070 ROSE 2 SMPN 18 BOGOR Puteri 209
45 P-084 EIDELLWEIS SMPN 2 BOGOR Puteri 207
46 P-087 SCORPIO 2 SMPN 2 CIBINONG Putera 205
47 P-036 MAWAR MTS UMMUL QURO BOGOR Puteri 204
48 P-028 TERATAI SMPN 3 BOGOR Puteri 201
49 P-075 SEMUT MARABUNTA SMP AL ASSYIRRIYAH NURUL IMAN BOGOR Putera 197
50 P-049 SCORPION SMP BINA INSANI BOGOR Putera 197
51 P-014 ASTER 1 SMPN 19 BEKASI Puteri 192
52 P-006 TERATAI 2 SMPN 1 PARUNG KUDA SUKABUMI Puteri 192
53 P-004 TERATAI 1 SMPN 1 PARUNG KUDA SUKABUMI Puteri 191
54 P-108 GLADIOL 2 SMPN 2 CIBINONG Puteri 187
55 P-064 MAWAR 1 SMP BINA INSANI BOGOR Puteri 186
56 P-023 RAJAWALI SMPN 3 BOGOR Putera 184
57 P-086 DAHLIA SMPN 2 BOGOR Puteri 180
58 P-106 GLADIOL 1 SMPN 2 CIBINONG Puteri 179
59 P-058 EDEILWESS UTAMA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG Puteri 173
60 P-021 MACAN SMP YAPSIDA BOGOR Putera 172
61 P-030 ANGGREK SMPN 3 BOGOR Puteri 171
62 P-013 HACHI 2 SMPN 19 BEKASI Putera 169
63 P-079 COBRA SMP KOSGORO BOGOR Putera 164
64 P-056 MAWAR SMP YP 17 BOGOR Puteri 162
65 P-025 KANCIL SMPN 3 BOGOR Putera 162
66 P-083 IMPEESA SMPN 1 KOTA TANGERANG Putera 161
67 P-040 LILY SMP BPK PENABUR BOGOR Puteri 160
68 P-082 MAWAR SMPN 2 BOGOR Puteri 159
69 P-035 ELANG SMP BPK PENABUR BOGOR Putera 156
70 P-100 MAWAR SMP KOSGORO BOGOR Puteri 153
71 P-051 COBRA SMP BINA INSANI BOGOR Putera 151
72 P-062 EDEILWESS MUDA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG Puteri 150
73 P-024 MAWAR SMP YAPSIDA BOGOR Puteri 149
74 P-015 HACHI 3 SMPN 19 BEKASI Putera 139
75 P-085 SCORPIO 1 SMPN 2 CIBINONG Putera 127
76 P-074 CEMPAKA SMP PGRI 6 BOGOR Puteri 123
77 P-094 MAWAR SMP ISLAM YAKUM DEPOK Puteri 114
78 P-080 MAWAR MTS NUROSIDIAH BOGOR Puteri 93
79 P-090 MATAHARI SMP PGRI 11 BOGOR Puteri 92
80 P-110 MELATI SMPN 1 PASAWAHAN PURWAKARTA Puteri 53
81 P-036B MAWAR MTS UMMUL QURO BOGOR Puteri 45
HASIL LSDBU 5
Kategori Lomba :HASTA KARYA
Jenjang :SMP
Kelompok Putera
Rank Nomor Regu Nama Regu Asal Pangkalan Nilai Keterangan
1 P-045 TUPAI SMPN 12 BEKASI 456 Juara 1
2 P-069 RAJAWALI TEMPUR SMPN 76 JAKARTA 455 Juara 2
3 P-047 WALET PUTIH UTAMA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG 454 Juara 3
4 P-053 GAJAH SMPN 18 BOGOR 453
5 P-037 GARUDA SMPN 2 DEPOK 452
6 P-087 SCORPIO 2 SMPN 2 CIBINONG 443
7 P-019 HARIMAU SMPN 8 BOGOR 438
8 P-081 BISON SMPN 1 CIMAHI 433
9 P-041 PHANTERA SMPN 13 KOTA TANGERANG 418
10 P-061 KALAJENGKING 1 SMP PGRI 6 BOGOR 417
11 P-001 GOLD EAGLE SMPN 2 BALEENDAH 413
12 P-067 COBRA SMPN 2 BOGOR 409
13 P-085 SCORPIO 1 SMPN 2 CIBINONG 407
14 P-035 ELANG SMP BPK PENABUR BOGOR 403
15 P-005 RAJAWALI SMPN 13 BOGOR 400
16 P-059 TAPAK GAJAH SMPN 1 CIBUNGBULANG BOGOR 385
17 P-031 RAJAWALI MTS UMMUL QURO BOGOR 383
18 P-029 PARADISIDAE APODA SMPN 4 BOGOR 372
19 P-071 JAGUAR MTS ALHAMIDIAH DEPOK 370
20 P-039 SEMUT SMPN 2 DEPOK 370
21 P-025 KANCIL SMPN 3 BOGOR 370
22 P-003 COBRA SMPN 1 PARUNG KUDA SUKABUMI 365
23 P-027 RHYNOCERUS SUNDAECUS SMPN 4 BOGOR 357
24 P-023 RAJAWALI SMPN 3 BOGOR 332
25 P-089 RAJAWALI SMPN 1 PASAWAHAN PURWAKARTA 310
26 P-007 NAGA 1 SMPN 19 BEKASI 293
27 P-009 NAGA 2 SMPN 19 BEKASI 293
HASIL LSDBU 5
Kategori Lomba : TYPING MASTER
Jenjang : SMP
Kelompok : Putera
Rank Nomor Regu Nama Regu Asal Pangkalan Nilai Keterangan
1 P-037 GARUDA SMPN 2 DEPOK 163 Juara 1
2 P-055 GAJAH II SMPN 18 BOGOR 154 Juara 2
3 P-043 COBRA SMPN 12 BOGOR 150 Juara 3
4 P-045 TUPAI SMPN 12 BEKASI 146
5 P-059 TAPAK GAJAH SMPN 1 CIBUNGBULANG BOGOR 136
6 P-081 BISON SMPN 1 CIMAHI 129
7 P-023 RAJAWALI SMPN 3 BOGOR 128
8 P-027 RHYNOCERUS SUNDAECUS SMPN 4 BOGOR 126
9 P-067 COBRA SMPN 2 BOGOR 125
10 P-025 KANCIL SMPN 3 BOGOR 125
11 P-083 IMPEESA SMPN 1 KOTA TANGERANG 123
12 P-019 HARIMAU SMPN 8 BOGOR 121
13 P-033 BLACK DOLPHIN SMP PUSPITA PERSADA JAKARTA 120
14 P-069 RAJAWALI TEMPUR SMPN 76 JAKARTA 119
15 P-029 PARADISIDAE APODA SMPN 4 BOGOR 117
16 P-039 SEMUT SMPN 2 DEPOK 109
17 P-053 GAJAH SMPN 18 BOGOR 107
18 P-057 GAJAH 3 SMPN 18 BOGOR 105
19 P-005 RAJAWALI SMPN 13 BOGOR 104
20 P-085 SCORPIO 1 SMPN 2 CIBINONG 103
21 P-041 PHANTERA SMPN 13 KOTA TANGERANG 99
22 P-047 WALET PUTIH UTAMA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG 99
23 P-001 GOLD EAGLE SMPN 2 BALEENDAH 98
24 P-045B ELANG SMP BPK PENABUR BOGOR 96
25 P-009 NAGA 2 SMPN 19 BEKASI 90
26 P-007 NAGA 1 SMPN 19 BEKASI 80
27 P-073 IMPEESA SMP AL ASSYIRRIYAH NURUL IMAN BOGOR 69
28 P-075 SEMUT MARABUNTA SMP AL ASSYIRRIYAH NURUL IMAN BOGOR 66
29 P-048 KALAJENGKING SMP PGRI 6 BOGOR 65
30 P-077 BADAK MTS PUI BOGOR 46
31 P-089 RAJAWALI SMPN 1 PASAWAHAN PURWAKARTA 45
32 P-003 COBRA SMPN 1 PARUNG KUDA SUKABUMI 44
33 P-071 JAGUAR MTS ALHAMIDIAH DEPOK 28
HASIL LSDBU 5
Kategori Lomba : Regu Terbaik
Jenjang :SMP
Kelompok Putera
Rank Nomor Regu Nama Regu Asal Pangkalan Nilai Keterangan
1 P-045 TUPAI SMPN 12 BEKASI 1846 Juara 1
2 P-041 PHANTERA SMPN 13 KOTA TANGERANG 1810 Juara 2
3 P-069 RAJAWALI TEMPUR SMPN 76 JAKARTA 1731 Juara 3
4 P-037 GARUDA SMPN 2 DEPOK 1686
5 P-027 RHYNOCERUS SUNDAECUS SMPN 4 BOGOR 1630
6 P-029 PARADISIDAE APODA SMPN 4 BOGOR 1594
7 P-023 RAJAWALI SMPN 3 BOGOR 1581
8 P-025 KANCIL SMPN 3 BOGOR 1555
9 P-001 GOLD EAGLE SMPN 2 BALEENDAH 1551
10 P-059 TAPAK GAJAH SMPN 1 CIBUNGBULANG BOGOR 1520
11 P-019 HARIMAU SMPN 8 BOGOR 1497
12 P-047 WALET PUTIH UTAMA SMPN 2 TANJUNG SARI SUMEDANG 1494
13 P-081 BISON SMPN 1 CIMAHI 1481
14 P-085 SCORPIO 1 SMPN 2 CIBINONG 1435
15 P-087 SCORPIO 2 SMPN 2 CIBINONG 1378
16 P-003 COBRA SMPN 1 PARUNG KUDA SUKABUMI 1362
17 P-007 NAGA 1 SMPN 19 BEKASI 1353
18 P-053 GAJAH SMPN 18 BOGOR 1329
19 P-071 JAGUAR MTS ALHAMIDIAH DEPOK 1322
20 P-067 COBRA SMPN 2 BOGOR 1305
21 P-033 BLACK DOLPHIN SMP PUSPITA PERSADA JAKARTA 1180
22 P-031 RAJAWALI MTS UMMUL QURO BOGOR 1122
23 P-083 IMPEESA SMPN 1 KOTA TANGERANG 1099
24 P-073 IMPEESA SMP AL ASSYIRRIYAH NURUL IMAN BOGOR 819
25 P-017 GAJAH MTS SIRAJUL FALLAH BOGOR 814
26 P-035 ELANG SMP BPK PENABUR BOGOR 799
27 P-009 NAGA 2 SMPN 19 BEKASI 791
28 P-005 RAJAWALI SMPN 13 BOGOR 718
29 P-048 KALAJENGKING SMP PGRI 6 BOGOR 633
30 P-039 SEMUT SMPN 2 DEPOK 479
31 P-061 KALAJENGKING 1 SMP PGRI 6 BOGOR 417
32 P-049 SCORPION SMP BINA INSANI BOGOR 357
33 P-089 RAJAWALI SMPN 1 PASAWAHAN PURWAKARTA 355
34 P-077 BADAK MTS PUI BOGOR 276
35 P-075 SEMUT MARABUNTA SMP AL ASSYIRRIYAH NURUL IMAN BOGOR 263
36 P-011 HACHI 1 SMPN 19 BEKASI 218
37 P-021 MACAN SMP YAPSIDA BOGOR 172
38 P-013 HACHI 2 SMPN 19 BEKASI 169
39 P-079 COBRA SMP KOSGORO BOGOR 164
40 P-055 GAJAH II SMPN 18 BOGOR 154
41 P-051 COBRA SMP BINA INSANI BOGOR 151
42 P-043 COBRA SMPN 12 BOGOR 150
43 P-015 HACHI 3 SMPN 19 BEKASI 139
44 P-057 GAJAH 3 SMPN 18 BOGOR 105
45 P-045B ELANG SMP BPK PENABUR BOGOR 96
PERSIAPAN LSDBU hari ke-2
12 Februari 2010, kami mengadakan kembali latihan, khususnya untuk Wide Games materi Semaphore.
Lokasi : rumah Thian dan kampus SMP Negeri 1 Cimahi
Waktu : Pukul 13.30 WIB

 
  
  

sesudah latihan di rumah Thian, kami sebelunya shalat Jum'at dahulu kemudian dilanjutkan dengan latihan di kampus SMP Negeri 1 Cimahi.

 
  
  
  
  
  
 

catatan evaluasian :
  • gunakanlah waktu sebaik mungkin. Jangan sia-siakan waktu.
PERSIAPAN LSDBU hari ke-1
11 Februari 2010, persiapan dan latihan serta pemantapan materi khususnya materi tandu bagi Wide Games. 
Lokasi : lapangan deket rumahnya Tony.
Waktu : pukul 10.15 WIB.
 
 
  
  
  
 

catatan evaluasian
  • tingkatkan kembali kecepatan, kekuatan, dan kerapihan dalam membuat tandu, lebih hebat melebihi rekor waktu tercepat yang kita telah raih.
  • sebelum membuat tandu, siapkan secara matang kebutuhan yang diperlukan. Jangan sampai kekurangan tambang, atau kelebihan tambang. Logistik sangat berperan untuk mendukung kegiatan ini.
  • pahami kembali strategi membuat tandu yang telah direncanakan sebelumnya.

Permainan tingkat tinggi ScoutOne telah dimulai!!!
Hari Pertama Kerja Dekan (Latihan Rutin 5 Februari 2010)
Beberapa dokumentasi dalam kerja perdana dekan...

 
apel pembukaan latihan.

 
amanat dari pembina putra.

 
  
pemanasan, lari lari keliling lapangan, bersama menyanyikan satu album lagu ScoutOne!

 
  
pengarahan agenda latihan oleh pratama.

 
materi PBB untuk kelas 7.

 
selain PBB untuk kelas 7, rapat dekan untuk kelas 8 membahas program kerja ScoutOne yang baru.
Rapat langsung dipimpin oleh Pratama putra.


 
  
  
  
Scout Master Motivation sesudah shalat Ashar, oleh our ScoutMaster kak Rahmat Kurnia.


 
  
sesudah apel penutupan latihan, bersih-bersih lapangan, tower, ruangan, dll.

 



Pelantikan Dewan Pasukan Masa Bakti 2010
Jum'at, 29 Januari 2010. Pukul 13.30. Lokasi lapangan SMPN 1 Cimahi.
Upacara besar dimulai...

 
Pengucapan Pancasila, Pembukaan UUD 1945, dan Dasa Dharma.

 
Pratama Putra dan Pratama Putri memasuki lapangan upacara.

 
Tanya jawab, ucap janji, dan pengucapan bendera, di hadapan sang Merah Putih.

 
Pemberian tanda jabatan oleh Pembina didampingi oleh pembantu Pembina.

 
penutup, pengucapan do'a.

 
pemasangan talikur merah sebagai tanda pengenal dekan,
dan pemberian hasil keputusan musyawarah besar dekan.


 
 
 
  
  
  
  

ScoutOne angkatan 4 SIAP mempertahankan eksistensi, prestasi dan image ScoutOne yang telah diperjuangkan oleh kakak kakak pendahulu kita. Kami juga SIAP melakukan perkembangan untuk ScoutOne seiring perkembangan jaman.
SETIA-SIAP-SEDIA!

  • ScoutOne

    Islamic

    Healthy

    Healthy

    Technology

    Technology

    Creativity

    Creativity